Bagian-bagian pada Mata Beserta Fungsinya
Mata ialah organ penglihatan yang mendeteksi cahaya. Mata termasuk panca indra, pasti kalian tau panca indra ada lima yaitu, mata, telinga, kulit, hidung, dan lidah. Yang dilakukan oleh mata, yang paling sederhana adalah hanya mengetahui apakah lingkungan sekitarnya adalah terang atau gelap. Dalam gelap mata tidak dapat melihat, karena tidak ada cahaya yang masuk ke dalam mata. Bola mata memiliki diameter kurang lebih 2,5 cm. Kita memiliki 2 buah mata agar kita dapat melihat benda dengan tiga dimensi dan juga kita dapat menentukan letak suatu benda tanpa harus mengukurnnya terlebih dahulu.
Dengan mata yang sehat, kita dapat melihat semua pemandangan. Oleh sebab itu kita harus menjaga mata kita dan merawatnya dengan sebaik-baiknya. Mata bekerja saat menerima cahaya. Tanpa adanya cahaya, mata tidak bisa menjalankan fungsinya. Cara kerja mata yaitu, cahaya memasuki mata melalui pupil. Lensa mata mengarahkan cahaya sehingga bayangan benda jatuh pada retina. Kemudian, ujung-ujung saraf penerima yang berada di retina menyampaikan bayangan benda itu ke otak. Setelah diproses di otak, kita bisa melihat suatu benda dalam jarak tertentu. Mata dibagi menjadi beberapa bagian, berikut penjelasannya :
a. Pupil
Pupil adalah lubang kecil di tengah iris yang berfungsi mengatur banyaknya cahaya yang masuk kedalam bola mata. Bila cahaya terlalu terang, pupil akan mengecil, dan sebaliknya bila cahaya kurang (gelap) pupil akan membesar. Besar-kecilnya pupil dibentuk oleh iris.
b. Retina
Retina adalah selapis tipis sel yang terletak pada bagian belakang bola mata vertebrata dan cephalopoda. Retina merupakan bagian mata yang mengubah cahaya menjadi sinyal syaraf. Fungsi retina adalah untuk membentuk bayangan yang selanjutnya disalurkan oleh saraf ke otak.
c. Iris
Iris berfungsi untuk mengatur besar- kecilnya pupil dan iris juga memberi warna pada mata seperti hitam dan coklat untuk orang asia, biru dan hijau untuk orang eropa.
d. Lensa Mata
Lensa mata berfungsi untuk memfokuskan dan meneruskan cahaya yang masuk ke mata agar jatuh tepat pada retina. Bayangan yang terbentuk harus tepat pada retina sehingga dapat terlihat dengan jelas.
e. Kornea
Kornea mata atau selaput bening, berfungsi untuk menerima cahaya dari sumber cahaya dan meneruskannya ke bagian mata yang lebih dalam dan berakhir di retina. Sifatnya tidak berwarna (bening) dan tidak punya pembuluh darah. Bila terjadi kerusakan maka dapat menyebabkan kebutaan.
f. Bintik Kuning
Bintik kuning merupakan bagian yang paling peka terhadap cahaya. Bila bayangan suatu benda jatuh pada bintik kuning benda akan terlihat sangat jelas.
g. Bintik Buta
Bintik buta adalah bagian yang tidak peka terhadap cahaya bagian ini adalah kebalikan dari bintik kuning yang sangat peka terhadap cahaya. Bila bayangan suatu benda jatuh tepat di bintik buta, maka benda tidak terlihat oleh mata.
Bonus Pantun :
Senangis letak di timbangan
Pemulut kumbang pagi-pagi
Menangis katak di kubangan
Melihat belut terbang tinggi
Dengan mata yang sehat, kita dapat melihat semua pemandangan. Oleh sebab itu kita harus menjaga mata kita dan merawatnya dengan sebaik-baiknya. Mata bekerja saat menerima cahaya. Tanpa adanya cahaya, mata tidak bisa menjalankan fungsinya. Cara kerja mata yaitu, cahaya memasuki mata melalui pupil. Lensa mata mengarahkan cahaya sehingga bayangan benda jatuh pada retina. Kemudian, ujung-ujung saraf penerima yang berada di retina menyampaikan bayangan benda itu ke otak. Setelah diproses di otak, kita bisa melihat suatu benda dalam jarak tertentu. Mata dibagi menjadi beberapa bagian, berikut penjelasannya :
a. Pupil
Pupil adalah lubang kecil di tengah iris yang berfungsi mengatur banyaknya cahaya yang masuk kedalam bola mata. Bila cahaya terlalu terang, pupil akan mengecil, dan sebaliknya bila cahaya kurang (gelap) pupil akan membesar. Besar-kecilnya pupil dibentuk oleh iris.
b. Retina
Retina adalah selapis tipis sel yang terletak pada bagian belakang bola mata vertebrata dan cephalopoda. Retina merupakan bagian mata yang mengubah cahaya menjadi sinyal syaraf. Fungsi retina adalah untuk membentuk bayangan yang selanjutnya disalurkan oleh saraf ke otak.
c. Iris
Iris berfungsi untuk mengatur besar- kecilnya pupil dan iris juga memberi warna pada mata seperti hitam dan coklat untuk orang asia, biru dan hijau untuk orang eropa.
d. Lensa Mata
Lensa mata berfungsi untuk memfokuskan dan meneruskan cahaya yang masuk ke mata agar jatuh tepat pada retina. Bayangan yang terbentuk harus tepat pada retina sehingga dapat terlihat dengan jelas.
e. Kornea
Kornea mata atau selaput bening, berfungsi untuk menerima cahaya dari sumber cahaya dan meneruskannya ke bagian mata yang lebih dalam dan berakhir di retina. Sifatnya tidak berwarna (bening) dan tidak punya pembuluh darah. Bila terjadi kerusakan maka dapat menyebabkan kebutaan.
f. Bintik Kuning
Bintik kuning merupakan bagian yang paling peka terhadap cahaya. Bila bayangan suatu benda jatuh pada bintik kuning benda akan terlihat sangat jelas.
g. Bintik Buta
Bintik buta adalah bagian yang tidak peka terhadap cahaya bagian ini adalah kebalikan dari bintik kuning yang sangat peka terhadap cahaya. Bila bayangan suatu benda jatuh tepat di bintik buta, maka benda tidak terlihat oleh mata.
Bonus Pantun :
Senangis letak di timbangan
Pemulut kumbang pagi-pagi
Menangis katak di kubangan
Melihat belut terbang tinggi
0 Response to "Bagian-bagian pada Mata Beserta Fungsinya"
Posting Komentar